Cari Blog Ini

Rabu, 05 Agustus 2020

KEELOKAN UMBUL SIDOMUKTI : NEGERI DI AWAN

umbul alias kolam renang alam di ketinggian 1200 mdpl

pemandangan indah di depan mata jika nongkrong di ketinggian 1200 mdpl

Inginkah anda menikmati sensasi pemandangan menakjubkan laksana dari atas awan sementara berenang di kolam renang dengan air bening nan sejuk segar? Datanglah ke Umbul Sidomukti!

Umbul Sidomukti merupakan kawasan wisata alternatif yang sedang naik daun di kawasan Bandungan lereng gunung Ungaran, selain kawasan candi Gedong Songo, pasar Bandungan yang terkenal dengan pasar bunga dan sayur juga buah, dan kolam pemancingan ikan di daerah Jimbaran. Selain kolam renang alam yang airnya berasal dari sumber mata air alami yang terletak di ketinggian 1200 meter di atas permukaan laut, ada banyak fasilitas lain: outbound training dengan permainan yang menantang adrenalin seperti flying fox dan marine bridgeATV, trekking, rappelling, juga tersedia persewaan kuda untuk mengitari kawasan Umbul Sidomukti. Ada juga camping ground, pondok lesehan, dan meeting room.

setelah menyeberang dari pom bensin Lemah Abang

Rawapening yang kelihatan dari ketinggian

salah satu jalan menanjak sempit yang harus dilewati

jalan yang sempit tak memungkinkan bus bisa sampai ke lokasi

mejeng dulu sambil mengumpulkan nafas :D

Untuk masuk kawasan kolam renang, kita harus membeli tiket seharga rp. 10.000,00. Untuk parkir sepeda motor Rp. 2000,00, untuk mobil Rp. 3000,00.

Flying fox terdiri dari dua lintasan. Lintasan pertama sejauh 110 meter, dengan jarak ketinggian sekitar 70 meter dari titik terendah lembah. Lintasan kedua – terutama untuk mereka yang menginginkan tantangan yang lebih – sejauh 160 meter dan jarak ketinggian sekitar 100 dari titik terendah lembah. Flying fox ini menyeberangi lembah hingga ketika kita bergantung pada dua utas tali serta pengaman, seolah-olah kita melayang dari bukit yang satu ke bukit yang lain! Sangat menantang! Untuk satu lintasan, kita harus membeli tiket seharga Rp. 15.000,00. Jika ingin mencoba kedua lintasan tersebut, tentu kita harus beli dua tiket.


persewaan kuda di dalam kawasan Umbul

marine bridge, anyone?


salah titik awal untuk mendaki Gunug Ungaran, tak jauh dari Pondok Kopi

Selain kawasan kolam renang,kawasan Umbul Sidomukti juga menawarkan area yang lebih ke atas lagi – dipakai sebagai titik awal untuk mendaki Gunung Ungaran – dimana disana bisa kita temui Pondok Kopi, tempat kita bisa menikmati berbagai tawaran minuman dan makanan di halamannya sehingga kita juga sekaligus memanjakan mata memandang pemandangan nan elok di kejauhan. Kita bisa jalan kaki menuju Pondok Kopi ini dari kawasan kolam renang, atau menyewa kuda. Bisa juga naik sepeda motor dan mobil, asal hati-hati karena tanjakan yang sangat terjal. Untuk masuk kawasan Pondok Kopi, kita harus membeli tiket lagi, seharga R. 4000,00.

suasana di Pondok Kopi di pagi hari

Jika kita ingin ke Umbul Sidomukti, kita bisa mulai dari pom bensin yang terletak di Lemah Abang (terletak antara Ungaran dan Bawen) di sisi kiri jalan, belok kanan menuju arah Bandungan. Ikuti jalan ini hingga sampai Pasar Jimbaran di sisi kiri jalan. Di seberang pasar Jimbaran, ada gang yang bertuliskan UMBUL SIDOMUKTI, masuk ke gang itu. Jalannya sempit dan nanjak tinggi hingga hanya bisa dilewati oleh sepeda onthel, sepeda motor dan mobil. Bus tidak bisa sampai lokasi. 

Oktober 2015
Nana Podungge
Pehobi sepeda antar kota sekaligus berwisata

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.